Berita Politik - Panglima TNI Jenderal Gatot Diusung Untuk Maju Di Pilpres 2019 - Dunia Dalam Berita

Selasa, 25 Juli 2017

Berita Politik - Panglima TNI Jenderal Gatot Diusung Untuk Maju Di Pilpres 2019

Berita-Politik-Panglima-TNI-Jenderal-Gatot-Diusung-Untuk-Maju-Di-Pilpres-2019
Berita Politik - Jenderal Gatot Nurmantyo yang kini menjabat sebagai Panglima TNI kini dilirik beberapa partai politik untuk bergabung dan bersaing di Pilpres 2019 mendatang. Partai Demokrat sendiri turut menanggapi hal tersebut dan menyatakan bahwa mereka akan mengusung kader internalnya baik itu untuk calon Presiden ataupun posisi Wakil Presiden.

"Partai Demokrat tetap akan mengutamakan para kadernya. Di tahun 2014 lalu kekurangan kami dari penurunanan perolehan kami karena tidak adanya capres dan juga cawapres. Inya Allah di Pilpres 2019 Partai Demokrat akan mengusung baik itu capres ataupun cawapres," ungkap Agus Hermanto selaku Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat yang ditemui di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta hari Selasa (25/07).

Agus sendiri mempersilahkan partai-partai politik lain jika ingin mengusung Gatot untuk Pilpres 2019 mendatang.

"Siapa saja bisa saja, hanya bagaimana ada dukungan dari partai politik sebesar 20 persen sudah bisa diusulkan. Ini merupakan hak dan juga kewajiban dari masyarakat Indonesia utuk bisa memilih serta dipilih. Siapa saja bisa ikut mencalonkan kalau sudah memenuhi syaratnya," ujarnya.

Yandri Susanto yang merupakan Ketua DPP Partai Amanat Nasional menilai selain nama Joko Widodo dan Prabowo Subianto, ada nama lain yaitu Panglima TNI Gatot Nurmantyo yang dinilai layak untuk menjadi calon presiden untuk Pemilu 2019 mendatang. Dia juga menambahkan kalau hal tersebut masih bersifat pribadi dan belum ditentukan dalam rakernas ataupun rapimnas PAN. - Tangkas Online

"Itu hanya pendapat saya secara pribadi masih belum dibawa dalam rapat resmi PAN. Tentu akan ada rakernas serta rapimnas semua unsur pimpinan PAN dari Sabang samapi Marauke," kata Yandri yang juga ditemui di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta hari Senin (24/07) kemarin.

"Dinilai secara pribadi, Jenderal Gatot memiliki kualitas, namun semua belum diputuskan siapa calonnya di rapat," lanjutnya.

Dia sendiri turut mendorong nama Gatot sebagai capres nanti. Dia mengungkapkan bahwa calon pemimpin yang berada dalam lingkup militer sudah teruji baik dari kinerja serta pengalaman setia untuk bangsa dan negara.

"Prestasi yang didapatnya tentu sudah banyak selain dari pengalaman akademisnya, dia juga merupakan tentara terbaik. Saya pribadi melihatnya seperti itu, namun PAN belum membicarakannya,"

Selain Partai Amanat Nasional, Partai NasDem juga turut mengusulkan nama Gatot untuk maju di Pilpres 2019. Namun pencalonan Gatot bukan untuk maju sebagai capres melainkan untuk mendampingi Joko Widodo sebagai cawapres.

Partai Nasional Demokrat sendiri telah mengambil ancang-ancang untuk menghadapi pilpres 2019 mendatang. Mereka mengusung nama Panglima TNI yakni Jenderal Gatot Nurmantyo yang nantinya akan diduetkan dengan Joko Widodo.

Baca lainnya : Berita Terkini - Militan ISIS Mencoba Kabur Dengan Berpenampilan Seperti Wanita